Dunia sangat menarik bagi manusia, di jadikannya terasa indah dalam pandangan manusia, cinta terhadap apa yang diinginkan berupa perempuan-perempuan, anak-anak, harta benda yang bertumpuk dalam bentuk emas dan perak, kuda pilihan, hewan ternak dan sawah ladang.Itulah kesenangan hidup di dunia, dan disisi Allah lah tempat kembali yang baik (Ali imran 14)
Katakanlah, "maukah aku kabarkan kepadamu apa yang lebih baik dari yang demikian itu? Bagi orang-orang yang bertaqwa di sisi Tuhan mereka tersedia surga-surga yang sungai-sungai mengalir di bawahnya, mereka kekal di dalamnya dan pasangan-pasangan yang suci, serta Ridha Allah. Dan Allah maha melihat hamba-hambanya (Ali Imran 15)
Yaitu orang-orang yang berdoa, Wahai Tuhan kami, kami benar-benar beriman, maka ampunillah dosa-dosa kami dan lindungilah kami dari azab neraka, juga orang-orang yang sabar, orang yang benar, orang yang taat, orang yang menginfakkan hartanya dan orang yang memohon ampunan pada waktu sebelum fajar (Ali imran 16-17)
Sekarang pilihan ada di tangan kita mau kesenangan dunia atau yang lebih baik dari itu semua...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar