Salah satu doa fav saya disaat sedih, nyesek, dan apapun itu yang membuat saya sangat memohon bantuan Allah.
Kata 'sekejap mata' itu bagi saya sangat spesial hhmm sungguh romantis dan sweet banget tentang bagaimana seorang hamba memohon kepada Rabb Nya agar dijaga segala urusannya dan jangan dilepaskan walaupun hanya sekejap mata.
Selama ini saya sering menulis kalimat manis, candaan, rayuan kepada suami tapi ga pernah terpikir sedikitpun ada kalimat "jangan tinggalkan saya walaupun hanya sekejap mata".
Udah setahun ini saya membersamai mama dalam pengobatan, bolak balik bermacam2 spesialis dokter untuk memastikan diagnosa yang tepat dan untuk mendapat penjelasan yang cukup.
Setelah 4 bulan intensif periksa lab, bermacam2 radiologi, ketemu dokter bedah, akhirnya kita ambil keputusan untuk tindakan coiking aneurisma buat mama.
Usia mama yang hampir menjelang 80, menjadi keputusan berat kita untuk mengambil keputusan ini. Tapi melihat mama seharian menjerit kesakitan, kitapun ga tega, akhirnya bismillah kita ambik keputusan tindakan.
Disinilah permintaan 'sekejap mata' itu paling sering saya langitkan.
Saya ga sanggup mengandalkan kekuatan saya untuk mengurus mama termasuk menyerahkan sepenuhnya tindakan ini kepada dokter. Saya mau Allah tetap campur tangan dalam segala urusan ini, apapun itu walaupun hanya sekejap mata.